Dirgahayu Satpol PP ke-70 dan Satlinmas ke-58

Satpol PP Kota Batam mengucapkan Dirgahayu Satpol PP ke-70 dan Satlinmas ke -58

Pada tanggal 3 Maret, Satpol PP menginjak usianya yang ke-70 tahun, sementara Linmas tepat berusia ke-58 tahun pada tanggal 19 April. Puncak kegiatan HUT akan dilaksanakan secara terpusat di Kota Mataram Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). “Dengan tema “Peningkatan Profesionalisme Satuan Polisi Pamong Praja dan Satuan Perlindungan Masyarakat Menuju Indonesia Maju.” Kenapa tema ini diambil? Karena tugas Pol PP saat ini sangat berat, menyambut Pilkada Serentak 2020, kita juga menyiapkan Linmas di setiap TPS untuk persiapan Pilkada,” kata Direktur Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kemendagri Arief M. Edie di dalam konferensi pers yang dilaksanakan di Ruang Command Centre Gedung B Lantai 2, Kantor Kemendagri, Jakarta Pusat, Rabu, (26/02/2020). Satuan Polisi Pamong Praja sebagai aparat yang menyelenggarakan ketertiban umum dan ketenteraman serta menyelenggarakan perlindungan masyarakat harus bersikap proaktif mencermati gelagat dinamika di wilayahnya demi menjaga stabilitas dan keamanan jelang pesta demokrasi.

DD